f Kata-kata Hikmah Bulan Ramadhan Penuh Makna

Type something and hit enter

On

Kata-kata hikmah bulan Ramadhan penuh makna - Setiap kejadian dalam hidup manusia kadang datang dan pergi begitu saja. Tentu akan ada sesuatu dibalik semua kejadian dalam kehidupan kita. Pelajaran tersebut biasa kita sebut dengan hikmah.


Banyak sekali kata-kata hikmah yang bisa kita petik dalam hidup ini.

kata kata hikmah bulan ramadhan penuh makna
kata kata hikmah bulan ramadhan

Salah satu hikmah terbaik adalah di bulan Ramadhan yang suci ini. Banyak sekali berkah dan hikmah yang tidak boleh dilewatkan begitu saja oleh kita para umat muslim. Satu diantaranya adalah bersabar dalam menahan segala jenis hawa nafsu contohnya makan dan minum. 


Baca juga: Hikmah dan keutamaan puasa di bulan Ramadhan


Hikmah dibalik puasa adalah mampu mengendalikan diri dari perbuatan yang buruk dan ikut merasakan saudara kita yang miskin dan kelaparan. Maka dari itu puasa memberi pelajaran untuk berbagi kepada sesama yang kekurangan.


Dan kata-kata hikmah bulan Ramadhan ini, semoga dapat mencerahkan kita semua di bulan yang penuh magfiroh ini.


Kata-kata Hikmah Bulan Ramadhan


"Di bulan ini, konon semua setan dan jin yang buruk sedang dibelenggu. Oleh karena itu, cobalah tekan lebih dalam hawa nafsu. Apabila ternyata tidak bisa menahan hawa nafsu, berarti setan dalam diri sudah menyatu dengan anda"


"Kendalikanlah dirimu, setidaknya sampai nanti ketika hari kemenangan datang."


"Semuanya akan disucikan bagi mereka yang berusaha ikhlas dibulan ini. Maka dari itu cobalah untuk tetap bersabar dan menahan diri."


"Jangan biarkan dirimu ditarik kegelapan dibulan yang suci ini. Karena sekalinya kamu masuk kedalam kegelapan, akan sulit untuk keluar dari sana."


"Semua manusia dibumi ini memiliki cobaan yang sama, yaitu menahan nafsu dan emosinya."


"Ketika kamu merasa kelaparan, pikirkanlah apa yang dirasakan mereka para orang-orang miskin yang sulit sekali mencari nafkah untuk makan."


"Walaupun sesungguhnya hidup ini dipenuhi oleh masalah, tetapi apabila kita menghadapinya dengan sabar dan tenang, maka semuanya akan tampak lebih mudah."


Baca juga: Tips menjalani ibadah puasa Ramadhan dengan sempurna 


"Sabar adalah kunci seseorang menjadi sukses, dengan sabar kita menjadi lebih tenang, dengan sabar juga kita menjadi orang yang ramah dan disukai banyak orang."


"Ada waktunya dimana rasa sabar tidak digunakan, yaitu waktu antara hidup dan mati seseorang, waktu untuk memperebutkan kebaikan."


"Kita itu manusia selalu penuh oleh dosa, tetapi ketika bulan suci datang dosa-dosa tersebut menjadi terhambat dan di hari kemenangan, kita disucikan kembali."


"Sesungguhnya Allah menyukai orang yang sabar, tidak hanya Allah, manusia-pun menyukai mereka yang selalu sabar dan tenang dalam menghadapi masalah dalam hidupnya."


"Jangan pilih kasih dalam segala hal, sesungguhnya orang yang selalu pilih kasih akan dijauhi oleh orang banyak yang merasa dirinya kurang."


"Jadilah orang yang banyak dikenang karena kebaikannya, bukan karena keserakahan dan kesalahannya."


"Tanamkan sikap malu pada diri sendiri, bukan mempermalukan orang lain."


"Jangan menyempitkan hidupmu, jangan membatasi diri untuk mencari rezeki dari Allah SWT. Yang pantas engkau batasi hanyalah kesombongan dirimu."


"Jika hati sudah berpasrah pada Allah SWT, hidup akan merasakan rasa syukur yang tak ada batasnya."


"Menahan haus dan lapar dibulan Ramadhan, setidaknya mengurangi resiko tubuh diserang berbagai penyakit. Tidak ada yang sia-sia apa yang sudah dikehendaki Allah SWT."


"Dengan mmenjalani puasa di bulan suci Ramadhan, menunjukkan ketaqwaan kepada Allah SWT."


"Hanya orang bertaqwa yang dapat memahami arti puasa di bulan Ramadhan."


"Terkadang, Allah SWT mengambil sesuatu dari kita AGAR kita dapat mempelajari nilai dari 'segalanya' yang kita miliki."


Kata-kata Hikmah Ramadhan


"Andaikata semua hal yang kita lakukan berjalan dengan baik?. Untuk apa ada kesempatan kedua dalam hidup kalau begitu?"


"Kita tidak akan pernah tau, sampai kapan kita akan mencapai sebuah tujuan. Teruslah mengejarnya sampai menemukannya."


"Dibalik kegelapan selalu ada cahaya, jangan memandang kebelakang, lihatlah kedepan masa depanmu sudah diatur untuk ini."


"Pergilah dan bawa terbang mimpimu, seandainya kamu jatuh teruslah berusaha untuk terbang lebih tinggi."


"Jangan takut untuk mengambil kesempatan kedua, ketiga dan seterusnya sampai kamu berhasil. Walaupun itu membutuhkan waktu yang lama."


"Berabad-abad manusia mengembangkan teknologi, sampai sekarang sudah banyak kesalahan yang terjadi, namun apa?. Mereka terus berusaha."


"Tidak ada kata gagal dalam setiap praktek, yang ada hanyalah kata belum beruntung."


"Anggaplah kita sedang sial hari ini, jangan menganggap kita tidak ditakdirkan untuk kesenangan didepan."


"Sebelum burung terbang, mereka takut akan ketinggian. Namun dibalik takutnya itu, mereka menyadari bahwa mereka tidak bisa terus seperti ini. Nah? Apa yang kita tunggu, ayo kepakan sayap kita sebelum angin menjadi lebih kencang."


"Manusia selalu larut dalam kesenangan, sampai mereka melupakan sekitarnya. Coba tebak, dibalik semua itu ada pelajaran yang harus diambil. Janganlah berbangga diri karena sesungguhnya kebanggan itu akan dibalas suatu hari."


"Siapa bilang tidak ada kesempatan kedua untuk pecundang?. Karena sebenarnya kita ‘dahulu’ adalah sama-sama pecundangnya seperti mereka."


"Jangan lari dari kenyataan, ambil saja setitik cahaya yang terlihat. Kita masih bisa berjuang untuk yang lain."


"Takdir memang kejam, tetapi lebih kejam mereka yang membiarkan takdir itu mempermainkan mereka."


"Semuanya tidak ada yang abadi, ingat itu. Walaupun sekarang kamu berhasil suatu saat kamu akan gagal, juga."


Kata-kata Bijak Islami


1. "Kecintaan kepada Allah melingkupi hati, kecintaan ini membimbing hati dan bahkan merambah ke segala hal." - Imam Al Ghazali


2. "Tidak ada kebaikan ibadah yang tidak ada ilmunya dan tidak ada kebaikan ilmu yang tidak difahami dan tidak ada kebaikan bacaan kalau tidak ada perhatian untuknya." ~ Sayidina Ali Karamallahu Wajhah


3. "Jika sore tiba, janganlah tunggu waktu pagi, jika pagi tiba, janganlah tunggu waktu sore. Manfaatkan masa sehatmu sebelum tiba masa sakitmu dan manfaatkan masa hidupmu sebelum tiba ajalmu."- Ibnu Umar, Putra Umar bin Khattab


4. "Raihlah ilmu, dan untuk meraih ilmu belajarlah untuk tenang dan sabar." ~ Khalifah ‘Umar


5. "Takutlah kamu akan perbuatan dosa di saat sendirian, di saat inilah saksimu adalah juga hakimmu." (Khalifah ‘Ali)


6. "Dia berkata kepada para sahabat,”Sesungguhnya aku telah mengatur urusan kamu, tetapi aku bukanlah org yg paling baik di kalangan kamu maka berilah pertolongan kepadaku. Kalau aku bertindak lurus maka ikutilah aku tetapi kalau aku menyeleweng maka betulkan aku!"
(Sayidina Abu Bakar)


7. "Itu mungkin teguran dari Allah,  agar kita sadar, bahwa hanya Allah tempat bergantung, agar kita ingat, hanya kepada Allah kita mohon pertolongan

-Orang yang banyak ketawa itu kurang wibawanya

-Orang yang suka menghina orang lain, dia juga akan dihina

-Orang yang menyintai akhirat, dunia pasti menyertainya

-Barangsiapa menjaga kehormatan orang lain, pasti kehormatan dirinya akan terjaga"

(Sayidina Umar bin Khattab)


8. "Hendaklah kamu lebih memperhatikan tentang bagaimana amalan itu diterima daripada banyak beramal, kerana sesungguhnya terlalu sedikit amalan yang disertai takwa. Bagaimanakah amalan itu hendak diterima?."

(Sayidina Ali Karamallahu Wajhah)


9. "Janganlah seseorang hamba itu mengharap selain kepada Tuhannya dan janganlah dia takut selain kepada dosanya." (Sayidina Ali Karamallahu Wajhah)


10. "Setiap orang di dunia ini adalah seorang tamu, dan uangnya adalah pinjaman. Tamu itu pastilah akan pergi, cepat atau lambat, dan pinjaman itu haruslah dikembalikan."~ Ibnu Mas’ud


11. "Ketahuilah bahwa sabar, jika dipandang dalam permasalahan seseorang adalah ibarat kepala dari suatu tubuh. Jika kepalanya hilang maka keseluruhan tubuh itu akan membusuk. Sama halnya, jika kesabaran hilang, maka seluruh permasalahan akan rusak." Khalifah ‘Ali


12. "Sabar memiliki dua sisi, sisi yang satu adalah sabar, sisi yang lain adalah bersyukur kepada Allah." ~ Ibnu Mas’ud


13. "Takutlah kamu akan perbuatan dosa di saat sendirian, di saat inilah saksimu adalah juga hakimmu." Khalifah ‘Ali


14. "Orang yang paling aku sukai adalah dia yang menunjukkan kesalahanku." Khalifah ‘Umar


15. "Niat adalah ukuran dalam menilai benarnya suatu perbuatan, oleh karenanya, ketika niatnya benar, maka perbuatan itu benar, dan jika niatnya buruk, maka perbuatan itu buruk." Imam An Nawawi


16. "Sesungguhnya seorang hamba itu bila merasa ujub kerana suatu perhiasan dunia, niscaya Allah akan murka kepadanya hingga dia melepaskan perhiasan itu." Sayidina Abu Bakar


17. "Aku mengamati semua sahabat, dan tidak menemukan sahabat yang lebih baik daripada menjaga lidah.Saya memikirkan tentang semua pakaian, tetapi tidak menemukan pakaian yang lebih baik daripada takwa. Aku merenungkan tentang segala jenis amal baik, namun tidak mendapatkan yang lebih baik daripada memberi nasihat baik. Aku mencari segala bentuk rezki, tapi tidak menemukan rezki yang lebih baik daripada sabar." Sayidina Umar bin Khattab


18. "Orang yang bakhil itu tidak akan terlepas daripada salah satu daripada 4 sifat yang membinasakan yaitu : Ia akan mati dan hartanya akan diambil oleh warisnya, lalu dibelanjakan bukan pada tempatnya atau; hartanya akan diambil secara paksa oleh penguasa yang zalim atau; hartanya menjadi rebutan orang-orang jahat dan akan dipergunakan untuk kejahatan pula atau; adakalanya harta itu akan dicuri dan dipergunakan secara berfoya-foya pada jalan yang tidak berguna." Sayidina Abu Bakar


19. "Hendaklah kamu lebih memperhatikan tentang bagaimana amalan itu diterima daripada banyak beramal, kerana sesungguhnya terlalu sedikit amalan yang disertai takwa." Sayidina Ali Karamallahu Wajhah


20. "Janganlah seseorang hamba itu mengharap selain kepada Tuhannya dan janganlah dia takut selain kepada dosanya." Sayidina Ali Karamallahu Wajhah


21. "Antara tanda-tanda orang yang bijaksana itu ialah :

 -Hatinya selalu berniat suci. Lidahnya selalu basah dengan zikrullah.

 -Kedua matanya menangis kerana penyesalan (terhadap dosa).

 -Segala perkara dihadapinya dengan sabar dan tabah.

 -Mengutamakan kehidupan akhirat daripada kehidupan dunia."

~ Sayidina Utshman bin Affan



22. "Tiga tanda kesempurnaan iman : Jika marah, marahnya tidak keluar dari kebenaran. Bila senang, senangnya tidak membawanya pada kebatilan. Ketika mampu membalas, ia memaafkan."


23. "Manusia Paling baik adalah orang yang dermawan dan bersyukur dalam kelapangan, yang mendahulukan orang lain, bersabar dalam kesulitan."


24. "Tiga manusia tidak akan dilawan kecuali oleh orang yang hina : orang yang berilmu yang mengamalkan ilmunya, orang cerdas cendikia dan imam yang adil."


25. "Tiada musibah yang lebih besar daripada meremehkan dosa-dosamu dan merasa ridho dengan keadaan rohaniahmu sekarang ini."


Hati Adalah Ladang. Sesungguhnya setengah perkataan itu ada yang lebih keras dari batu, lebih tajam dari tusukan jarum, lebih pahit daripada jadam, dan lebih panas daripada bara. Sesungguhnya hati adalah ladang, maka tanamlah ia dengan perkataan yang baik, karna jika tidak tumbuh semuanya (perkataan yang tidak baik), niscaya tumbuh sebahagiannya.